BLANGPIDIE, mediatransparancy.com –Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Blangpidie, Yusrizal, menghadiri debat pamungkas calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Barat Daya tahun 2024 yang berlangsung di Aula Cabang Dinas Pendidikan setempat. Debat terakhir ini menjadi ajang penting bagi para kandidat untuk memaparkan visi, misi, dan program unggulan mereka sebelum pemilihan pada 27 November 2024.
Debat tersebut dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh agama, tokoh masyarakat, organisasi kepemudaan, serta perwakilan instansi pemerintah dan para pendukung pasangan calon. Kehadiran Kalapas Blangpidie menunjukkan dukungan penuh terhadap proses demokrasi yang berlangsung, sekaligus menjadi wujud komitmen Lapas Blangpidie dalam mendukung transparansi dan partisipasi politik di daerah.
Dalam debat yang berlangsung dinamis tersebut, para calon pemimpin memaparkan strategi pembangunan daerah, mulai dari sektor ekonomi, pendidikan, kesehatan, hingga penanggulangan kemiskinan. Setiap pasangan calon juga menjawab pertanyaan dari panelis dan saling bertanya sesama paslon dengan antusias, mencerminkan persaingan yang sehat dan berkualitas.
Penyelenggara pemilu juga terus mengingatkan masyarakat untuk berpartisipasi aktif serta menjaga integritas proses demokrasi demi keberhasilan bersama. Debat pamungkas ini diharapkan memberikan gambaran jelas kepada masyarakat mengenai calon pemimpin terbaik yang layak dipilih untuk membawa Aceh Barat Daya menuju masa depan yang lebih baik.