Transparancy Aceh Timur – Sayed Reza Fachlevi Anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Timur, kepada media ini
mengatakan debat kandidat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 hanya digelar satu kali di kabupaten itu.
Lanjutnya juga mengatakan,semua mekanisme debat dan tata tertib telah disepakati bersama,ujar Sayed Senin (11/11/2024).
Kesepakatan yang tertuang dalam berita acara nomor : 238/Pk.01.BA/03/1103/2024, ditandatangani langsung empat Komisioner KIP yakni ; Sayed Reza Fachlevi, Marwan, Khalidin dan M Riza.
Masih lanjutnya Sayed, debat berlangsung di Aula Media Center Dinas Perhubungan Aceh Timur, besok 12 November 2024 pukul 09.00 WIB sampai selesai.“Dalam debat tidak dibenarkan membawa atribut kampanye, meneriakkan yel-yel slogan,membuat kegaduhan dan melakukan intimidasi kepada pendukung serta pasangan calon lain,” tegasnya.
Debat berlangsung besok dibagi enam segmen dengan tema “ Strategi Membangun Aceh Timur.
Harapannya “Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar serta kepada relawan Tim pemenangan Paslon Bupati Aceh Timur dan wakil Bupati Aceh Timur dan masyarakat yang mau melihat debat tersebut dapat menjaga ketertiban.pungkasnya. (SR)